Satu kabar mengejutkan muncul dari Agensi
kepolisian Eropa atau Europol..
Europol yang telah mengeluarkan hasil
investigasinya mengenai pengaturan skor di seluruh Eropa terutama di Italia dan
Jerman, menurut investigator yang berasal dari Jerman, Finlandia, Hungaria, dan
Slovenia. Di markasnya, The Hague, Europol mengatakan
bahwa mereka telah membongkar sindikat kriminal terorganisir yang berbasis di
Asia yang mengkoordinasi pengoperasian pengaturan skor ini. Sekitar 425 ofisial
pertandingan, ofisial klub, dan para pemain dicurigai terlibat dalam kasus ini.
Europol yang telah melakukan investigasi
selama 18 bulan mengatakan bahwa partai yang dicurigai termasuk penyisihan
piala dunia dan piala Eropa, dua partai liga Champions, dan beberapa big match
di liga-liga di Eropa.
Mereka berkata bahwa jaringan kriminal ini
menginvestasikan 16 juta euro untuk mengatur hasil pertandingan di seluruh
Eropa dan mereka berhasil meraup keuntungan sebesar 8 juta euro. Uang sebesar 2
juta euro dikabarkan digunakan untuk membayar individu-individu yang terlibat
dan bayaran terbesar bagi seorang individu tercatat adalah senilai 140 ribu
euro.
Europol percaya bahwa sindikat kriminal Asia
yang mereka curigai bertindak sebagai penghubung dari banyak jaringan kriminal
di seluruh Eropa. Mereka meyakini bahwa pengaturan skor ini terjadi di 15
negara dan telah menangkap 50 tersangka. Menurut pernyataan mereka, ini
hanyalah sebagian kecil dari apa yang sebenarnya terjadi.
“Ini merupakan pekerjaan dari tersangka
sindikat kriminal yang berbasis di Asia dan beroperasi bersama jaringan
kriminal di seluruh Eropa,” ujar direktur Europol Rob Wainwright.
“Bagi kami, hal ini jelas merupakan
investigasi terbesar mengenai kecurigaan pengaturan skor di Eropa. Investigasi
ini telah menghasilkan hasil besar yang kami rasa telah membongkar masalah
besar bagi integritas sepakbola di Eropa. Kami telah membongkar jaringan
kriminal yang luas.”
Sangat layak untuk disimak bagaimana dan apa
saja bukti-bukti baru dan perkembangan dari kasus ini..
sumber: suppersoccer.co.id
sumber: suppersoccer.co.id
0 comments